Cara Mudah Agar Masuk FYP di Instagram (Update 2022) – Salah satu istilah dalam dunia TikTok yang sangat penting adalah FYP. Seseorang yang berhasil mendapatkan FYP akan muncul di pencarian banyak orang. Efeknya, video akan dilihat banyak orang dan berpotensi viral. Konsep ini bisa dipakai di Instagram (IG). Dampaknya, banyak juga yang mencari cara agar FYP di IG.
Sebenarnya, secara khusus Instagram memang tidak memberikan apa yang namanya FYP. Namun, mereka memiliki fitur explore. Di dalamnya biasanya berisi berbagai jenis postingan yang berpotensi viral dan memudahkan orang untuk melihatnya. Ingin FYP juga di IG?
Arti FYP
Secara umum, istilah FYP banyak digunakan oleh para pengguna TikTok. Maksud dari FYP adalah For Your Page. Artinya video yang telah diposting tersebut mendadak muncul pada bagian Home.
Begitu membuka aplikasi TikTok, video akan muncul dan terputar. Jika ingin memindahnya tinggal di geser ke atas atau ke bawah. Inilah yang dinamakan FYP. Fungsinya adalah untuk meningkatkan jumlah view dan juga like.
Sayangnya, untuk mendapatkan FYP bukan pekerjaan yang sangat mudah. Apalagi saingannya ada jutaan video dalam 1 hari. Namun, jika sudah berhasil mendapatkan FYP dan viral, jumlah pengikut bisa naik cukup drastis.
Sistem dari FYP ini cukup unik. Banyak yang mengatakan jika algoritmanya akan mengirim video kepada beberapa orang. Apabila jumlah orang yang melihatnya cukup banyak, video akan disebar lagi ke orang yang lebih banyak. Begitu terus hingga akhirnya jumlah dari penonton dan juga like meningkat.
Konsep dari FYP ini sebenarnya bisa juga digunakan atau diaplikasikan pada Instagram. Namun, video atau foto yang muncul tidak sama dengan TikTok, tapi keluar pada bagian Search atau Explore.
Munculnya Konten di Explore
Ada beberapa hal yang memunculkan video atau foto pada bagian Explore atau Search. Biasanya, apa yang sering dibuka atau dinikmati akan muncul di sana. Jadi, sebenarnya kamu bisa mengatur sendiri apa yang bisa dimunculkan dan apa yang harus disembunyikan.
Sebagai contoh apabila kamu sering sekali membuka akun Instagram yang berhubungan dengan kesehatan atau diet, maka saat membuka bagian Explore, konten yang muncul di sana sebagian besar akan berhubungan dengan hal itu. Algoritma dari IG membuatnya agar konten yang disukai lebih sering muncul.
Apabila membuka lebih banyak konten, video atau foto yang muncul di sana akan lebih beragam. Itulah kenapa bagian Explore pada Instagram sering sekali menunjukkan minat dari orang yang menggunakan itu.
Selain dari apa yang sering muncul karena pencarian, banyak yang mengatakan juga jika area tersebut bisa memunculkan berbagai jenis konten dari apa yang sudah dibuka oleh orang terdekat. Itulah kenapa beberapa konten yang sebelumnya tidak ada sering mendadak muncul di sana.
Jadwal FYP Instagram
Sebenarnya agar bisa menjadi viral atau dilihat oleh banyak orang, seseorang bisa melakukan posting video atau foto dengan waktu yang bervariasi. Pada jam-jam tertentu, jumlah pengguna akan meningkat sehingga disarankan untuk melakukan posting.
Apabila posting pada jam yang sesuai, kemungkinan untuk dilihat oleh banyak orang cukup besar. Akhirnya, konten itu akan dianggap menarik dan dimunculkan pada fitur Explore atau Search. Dari sana, orang yang memiliki minat sama dengan konten itu akan mendapatkannya.
Untuk jam melakukan posting agar trending dan akhirnya mendapatkan FYP, ikuti ulasan di bawah ini:
Hari: Paling baik hari Senin, Rabu, Kamis, paling disarankan hari Rabu.
Jam: 11.00-13.00 WIB, saat makan siang atau istirahat. Selanjutnya 19.00-21.00 WIB, saat pulang kerja atau saat sedang santai.
Sebenarnya semua hari bisa digunakan, namun tidak disarankan menggunakan hari Minggu untuk melakukan posting. Hal ini terjadi karena jangkauannya cukup rendah.
Potensi jam di atas hanya ilustrasi saja. Setiap akun bisanya memiliki jam aktif yang berbeda-beda. Apalagi jenis pengguna yang dimiliki setiap akun juga berbeda. Jadi, pelajari akun dengan baik dan gunakan data di atas hanya sebagai patokannya saja.
Baca juga: Cara Mudah Agar Masuk FYP di TikTok
Hashtag IG agar FYP
Banyak yang sudah membuktikan jika penggunaan hashtag bisa meningkatkan kemampuan dari konten untuk mendapatkan FYP atau viral. Lalu jenis hashtag apa saja yang digunakan?
Hashtag Sesuai Niche atau Tema
Hashtag pertama yang digunakan adalah yang sesuai dengan niche atau tema. Misal sedang membahas tentang diet, maka sebaiknya gunakan hastag yang sesuai dengan hal itu. Misal dengan menggunakan nama dietnya atau memakai apa saja yang dikenal oleh banyak orang.
Dengan menggunakan hashtag yang sesuai ini, orang lain bisa dengan mudah menemukan konten yang sudah dibuat sebelumnya. Jadi, dengan hanya mengakses hastag tertentu, postingan bisa muncul meski random.
Hashtag Berisi Nama Artis
Ada juga yang menggunakan hashtag berisi nama artis atau publik figur. Misal menggunakan nama dari grup penyanyi Korea BTS. Jadi, hashtag yang digunakan adalah #BTS. Atau jika kamu ingin memakai hastag dari penyanyi Avril Lavigne yang baru saja mengeluarkan album baru di tahun 2022 ini, kamu bisa menggunakan hashtag #Avril atau #AvrilLavigne.
Mengapa menggunakan nama artis bisa meningkatkan kesempatan mendapatkan FYP? Karena akan akan ada banyak orang membuka tagar itu. Jadi, kemungkinan konten yang kamu buat bisa dilihat akan besar. Apalagi jumlah like dan komen bisa ikut naik. Cara FYP di IG ini wajib dicoba.
Lebih baik lagi jika konten yang kamu buat sesuai atau relevan dengan hashtag tersebut.
Hashtag yang Banyak Dipakai
Selanjutnya bisa menggunakan hashtag yang banyak digunakan. Hashtag ini berlaku secara global sehingga orang yang akan membuka konten kamu tidak akan terbatas. Jika beruntung, orang yang membukanya akan banyak.
Sayangnya pengguna hashtag ini ada jutaan, bahkan milyaran konten. Jadi, harus benar-benar bisa bersaing untuk mendapatkan FYP atau masuk Explore.
Hashtag yang Relevan dengan Konten
Seperti yang sudah kamu tulis di atas, usahakan untuk membuat hastag yang relevan dengan jenis konten yang sudah dibuat. Jangan memberikan hashtag yang tidak sesuai. Hal ini bisa sangat menipu dan tidak disukai oleh banyak orang. Bahkan, bisa saja ada yang melakukan report.
Cara Membuat Konten Berpotensi Viral atau FYP
Beberapa cara untuk membuat konten dan berpotensi mendapatkan viral. Konten itu bisa jadi FYP dan masuk Explore. Gunakan cara di bawah ini:
- Buat konten yang menarik dan di dalamnya terdapat informasi penting. Hal ini akan meningkatkan kekuatan konten dan akhirnya mendapatkan banyak like dan komen.
- Konten harus ditata dengan baik dan memakai hashtag yang sesuai. Gunakan filter-filter ig jika memang diperlukan.
- Konsisten dengan tema tertentu dalam membangun akun.
- Banyak berkomentar ke akun lain yang memiliki banyak followers.
- Melakukan posting di waktu yang tepat. Seperti yang sudah dijabarkan di atas.
Cara FYP di IG secara umum dilakukan untuk membuat postingan muncul pada tab explore. Jadi, meski ada orang lain yang belum menjadi teman, postingan itu bisa tampil sehingga kemungkinan untuk dilihat Banyak orang akan besar. Selain itu, postingan juga memiliki tema tertentu.
Selama bisa melakukan posting pada jam yang tepat, kemungkinan untuk muncul pada FYP IG akan besar. Selain itu, penggunaan hashtag juga sangat berpengaruh dalam proses pencarian. Itulah kenapa saat akan membuat postingan pada Instagram disarankan untuk memikirkan konten, caption, hingga hashtag.
nanggojr says
aku ingin akun ini
Carnaylay_ says
Mau akun ig sma tiktok fyp dong plisss:)
priaidaman80br says
Tutor yg tau caranya agar Video reel Instagram fyp dong
rachman_arr says
Saya ingin postingan poto vidio saya ingin fyp” seluruh di kalimantan plisss saya ingin mau vidio atau poto saya berkembang .bantu tiam istagram barandal fyp:
irham arinata says
Aku ingin akun aku fyp