Ingin mengubah tampilan layar kunci Anda lebih menarik? Jika biasanya Anda hanya bisa melihat tampilan jam dan keterangan tanggal pada layar kunci, kini Anda bisa mengubah tampilan layar beda dari yang lain. Anda bisa mengatur personalisasi perangkat dengan menampilkan nama Anda pada layar kunci.
Layar kunci menjadi salah satu fitur yang bisa menampilkan wallpaper beserta dengan informasi lainnya, seperti jam, kalender, dan notifikasi. Kebanyakan HP juga menyediakan fitur penambahan nama pada layar kunci sebagai identitas pemilik perangkat.
Penasaran mengenai cara membuat nama di layar kunci HP Infinix? Mari ikuti cara-cara sederhana di bawah ini untuk mengubah dan menambahkan nama pada tampilan layar kunci.
Table of Contents
- Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Infinix Melalui Pengaturan
- Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Infinix Melalui Aplikasi Tambahan
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Infinix Melalui Pengaturan
Saat ini smartphone sudah dilengkapi dengan fitur-fitur yang menarik. Salah satunya ialah bisa mengatur nama pada tampilan di layar kunci. Nah, bagi yang ingin melakukan personalisasi tampilan layar kunci Anda bisa mengubahnya melalui pengaturan.
Berikut ini tahapan untuk membuat nama di layar kunci HP Infinix melalui pengaturan.
- Masuk ke Pengaturan.
- Selanjutnya, klik menu Layar dan Kecerahan.
- Scroll ke bawah dan cari opsi Layar Kunci.
- Di sana Anda akan melihat beberapa opsi, klik Tambahkan Teks di Layar Kunci.
- Berikutnya, masukkan nama atau teks lainnya lalu klik Simpan.
- Selesai.
Untuk melihat hasilnya, cobalah untuk mematikan layar HP Anda dan hidupkan kembali. Keterangan nama pemilik atau teks yang sudah dimasukkan akan muncul di bawah keterangan kalender.
Baca juga:
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Oppo
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Redmi
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Infinix Melalui Aplikasi Tambahan
Selain menggunakan cara di atas, Anda juga bisa menggunakan aplikasi tambahan untuk membuat nama di layar kunci HP Infinix. Dengan bantuan aplikasi ini tentu akan memudahkan pengguna untuk menambahkan teks pada layar kunci.
Berikut ini aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat nama di layar kunci HP Infinix.
Always On Amoled
Alyaws On Amoled merupakan aplikasi yang dapat membantu pengguna smartphone untuk melakukan personalisasi pada tampilan perangkat. Aplikasi ini memiliki fitur Alyaws On Display atau tampilan selalu aktif pada HP, seperti jam, kalender, notifikasi, dan nama di layar kunci HP.
Di sini Anda juga dapat mengubah dan menyesuaikan tampilan teks, mengubah ukuran, hingga jenis huruf, sesuai dengan keinginan. Berikut ini langkah-langkah menggunakan aplikasi Always On Amoled.
- Unduh dan Install aplikasi Always on Amoled di Google Play Store.
- Selanjutnya, buka aplikasi dan berikan izin akses yang diperlukan agar aplikasi ini berfungsi secara optimal.
- Berikutnya, lakukan pengaturan tampilan sesuai dengan preferensi Anda.
- Klik pada opsi Pengaturan Layar Jam untuk memilih gaya yang cocok dengan Anda.
- Lalu, pilihlah latar belakang dan model teks yang Anda inginkan tampil di layar kunci.
- Tekan menu Teks Memo untuk menambahkan informasi lainnya yang ingin ditampilkan.
- Klik opsi Play untuk melihat hasil tampilan layar kunci.
Smart Navigation Bar
Smart Navigation Bar juga aplikasi yang dapat Anda gunakan untuk menambah nama di navigasi HP Infinix. Di sini terdapat fitur-fitur kreatif seperti mengubah ukuran teks, mengubah warna, dan kustom untuk lainnya. Dengan begitu, Anda bisa menampilkan informasi yang diinginkan di lockscreen.
Berikut ini langkah-langkah penggunaan Smart Navigation Bar untuk menambahkan nama di layar kunci HP Infinix.
- Download dan Install aplikasi Smart Navigation Bar di Google Play Store.
- Buka aplikasi dan klik Izinkan akses untuk mengizinkan aplikasi mengelola akses yang dibutuhkan.
- Klik menu System Overlay untuk mengaktifkan menunya.
- Selanjutnya, masuk ke Storage Permission dan tekan Aktifkan.
- Klik ON pada opsi Managemen.
- Selanjutnya, klik Text Note dan pilih Add untuk menambahkan nama atau teks yang diinginkan.
Baca juga:
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Realme
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Samsung
Cara Membuat Nama di Layar Kunci HP Vivo
Itulah cara membuat nama di layar kunci HP Infinix baik tanpa ataupun dengan aplikasi tambahan. Dari ketiga cara di atas, pilihlah salah satu cara yang menurut Anda mudah. Apabila di pengaturan bawaan tidak terdapat fitur tersebut, Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Leave a Reply