Masalah mic atau mikrofon yang tidak berfungsi pada perangkat Android seperti pada HP Realme menjadi kendala yang cukup mengganggu, terutama saat melakukan panggilan telepon. Mic memiliki peran penting dalam merekam suara dan mengizinkan pengguna untuk berkomunikasi dengan orang lain melalui telepon.
Kasus kerusakan mikrofon pada perangkat Android tidak terlalu umum, namun rusaknya mic bisa sangat mengganggu pengguna. Meski sebagian besar perangkat Android sudah dibekali dengan kualitas mikrofon yang bagus, beberapa masalah teknis kadang-kadang tidak dapat dihindari.
Nah, pengetahuan seputar penyebab dan cara memperbaiki mic HP Realme C35, C15, C11, dan tipe lainnya tentu akan sangat membantu Anda untuk mengatasi masalah tersebut. Yuk, simak penjabarannya di bawah ini!
Table of Contents
Cara Memperbaiki Mic HP Realme
Mengatasi masalah pada mic HP Android menjadi tantangan tersendiri, mengingat hal ini bisa terjadi karena berbagai faktor. Mulai dari kerusakan sistem hingga masalah pada komponen fisik.
Nah, berikut ini beberapa cara untuk mengatasi mic yang error atau bermasalah pada perangkat Realme Anda.
Matikan Sambungan Bluetooth
Matikan koneksi bluetooth Anda untuk mengurangi distraksi dari perangkat lain yang mungkin terhubung dengan bluetooth Anda, sehingga mikrofon perangkat menjadi tidak aktif. Misalnya seperti penggunaan speaker aktif atau earbuds.
Untuk mematikannya Anda bisa menggunakan tiga alternatif cara di bawah ini.
- Bar notifikasi: Geser layar HP Realme untuk masuk ke bar notifikasi. Selanjutnya cari ikon Bluetooth dan ketuk untuk mematikannya. Pastikan ikon bluetooth tidak dalam kondisi ‘On‘.
- Pengaturan: Anda juga bisa masuk ke menu pengaturan dan mencari opsi Bluetooth. Geser toogle untuk menonaktifkan fitur Bluetooth.
- Fitur Assistant Google: Sebagai pengguna HP Android, Anda bisa menggunakan fitur Assistant Google untuk mematikan Bluetooth. Caranya dengan memberikan perintah suara kepada Assistant Google untuk mematikan Bluetooth.
Restart HP Realme
Memulai kembali perangkat Anda mungkin terdengar seperti solusi sederhana, tetapi tahukah Anda bahwa tindakan sekecil itu dapat menjadi kunci untuk memperbaiki masalah mikrofon yang mengganggu?
Jika Anda pernah mengalami situasi di mana mikrofon ponsel Anda tiba-tiba berhenti berfungsi, jangan panik. Seringkali, masalah ini dapat diatasi hanya dengan melakukan restart pada ponsel Anda.
Berikut ini langkah-langkah mengatasi masalah mikrofon hanya dengan restart HP Realme C11, C15, C35, dan tipe lainnya.
- Tekan dan tahan tombol daya pada HP Anda.
- Selanjutnya, akan muncul opsi “Off” dan “Restart“.
- Pilih opsi Restart untuk melakukan pemuatan ulang pada perangkat Anda.
- Tunggu hingga proses restart selesai.
Periksa Kerusakan dengan Mikrofon Eksternal
Sebelum bertindak lebih jauh, Anda bisa mengecek kerusakan mikrofon dengan menggunakan mikrofon eksternal. Misalnya headset atau earphone untuk melakukan uji coba respon mikrofon.
Dari sini, Anda bisa mempersempit faktor penyebab dan menarik kesimpulannya. Jika suara Anda bisa terdengar saat menggunakan bantuan mikrofon eksternal maka masalahnya ada pada mikrofon perangkat. Anda bisa mengecek dan membersihkan lubang mikrofon jika diperlukan.
Selain itu, penggunaan mikrofon eksternal pun menjadi alternatif bagi Anda yang ingin menggunakan mikrofon tetapi mic perangkat masih terkendala.
Bersihkan Mikrofon
Selanjutnya, kondisi mikrofon yang kotor dapat menghalangi masuknya gelombang suara. Jadi, tidak heran jika suara yang dihasilkan menjadi lebih kecil atau bahkan tidak terdengar. Pengguna perlu membersihkan lubang mikrofon secara rutin untuk mencegah hal tersebut terjadi.
Untuk membersihkannya Anda bisa menggunakan serabut sikat atau jarum dengan ujung yang tumpul. Pastikan Anda menggunakan alat yang bersih dan kering agar tidak memicu korsleting atau kerusakan pada perangkat.
Cek Izin Akses Mikrofon
Setiap aplikasi yang berjalan diperangkat memerlukan izin akses mikrofon sebelum menggunakannya. Apabila aplikasi yang Anda gunakan mikrofonnya tidak bisa digunakan, ada kemungkinan belum memberikan izin akses tersebut.
Lakukan langkah-langkah berikut ini untuk melakukan pemeriksaan dan membuka izin akses mikrofon di HP Realme.
- Buka Settings atau Pengaturan.
- Cari dan pilih opsi “Keamanan & Privasi“.
- Selanjutnya tekan “Izin Aplikasi” atau “Izin Akses Mikrofon“.
- Di sini Anda akan melihat tampilan daftar aplikasi yang menggunakan izin mikrofon.
- Cari dan temukan aplikasi yang mengalami masalah mikrofon, pastikan izin akses mikrofon sudah menyala.
Gunakan Aplikasi SoundAbout
Selanjutnya, Anda juga bisa mengatasi masalah mic dengan menggunakan bantuan aplikasi SoundAbout. Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan pengguna mengatur suara di perangkat Android, salah satunya HP Realme. Namun, sayangnya untuk bisa menggunakan aplikasi ini Anda harus mengunduhnya di luar Google Play Store, karena belum tersedia di sana.
Bawa ke Tempat Service
Jika mikrofon pada HP Realme tidak berfungsi dengan baik atau mengalami kerusakan, disarankan untuk membawanya ke pusat servis resmi Realme.
Cara sederhana tidak akan cukup memperbaiki masalah mic yang cukup serius, Anda perlu memperbaikinya melalui layanan teknisi terpercaya untuk perbaikan atau penggantian mikrofon yang rusak.
Penyebab Mic HP Realme Bermasalah
Masalah pada mikrofon HP disebabkan oleh berbagai alasan, salah satunya adalah masalah jaringan. Ketika jaringan tidak stabil atau buruk membuat mikrofon mengalami hambatan dalam melakukan panggilan, sehingga menyebabkan lawan bicara tidak dapat mendengar suara yang diucapkan dengan baik.
Selain itu, berikut ini penyebab lain mic HP Realme suaranya kecil atau tidak berfungsi sama sekali.
Mikrofon Tertutup
Kondisi mikrofon yang tidak sengaja tertutup oleh jari atau pelindung HP dapat menyebabkan masalah pada kualitas suara. Meskipun fitur loudspeaker dapat digunakan untuk menghasilkan suara yang lebih keras, tetapi apabila mikrofon tertutup, suara yang direkam tetap akan terganggu.
Lubang Mikrofon Tersumbat Kotoran
Kebersihan mikrofon juga menjadi faktor kunci dalam kinerjanya. Jika mikrofon terkena kotoran atau debu, hal ini dapat menghambat fungsinya dan menyebabkan masalah seiring berjalannya waktu. Oleh karena itu, menjaga kebersihan mikrofon menjadi langkah penting dalam memastikan kinerjanya tetap optimal.
Penggunaan Aplikasi Ketiga yang Menyebabkan Gangguan
Selanjutnya, instalasi aplikasi pihak ketiga baru juga dapat menjadi penyebab masalah mikrofon. Beberapa aplikasi dapat memodifikasi berkas sistem dan hal ini bisa mempengaruhi fungsi mikrofon. Jika setelah pemasangan aplikasi baru terjadi masalah pada mikrofon, hapus aplikasi tersebut untuk mengatasi masalahnya.
Adanya Gangguan Perangkat
Selain beberapa hal di atas, kerusakan pada mikrofon HP Realme bisa terjadi akibat masalah pada perangkat, termasuk akibat dari benturan atau kontak dengan air. Jika HP Realme mengalami benturan atau jatuh, terutama pada bagian yang sensitif seperti mikrofon, itu dapat merusak komponen internal, termasuk mikrofon.
Nah, itu dia penjelasan mengenai cara memperbaiki mic HP Realme C35, C15, C11, dan tipe lainnya yang tidak berfungsi dengan baik. Semua cara di atas dapat dilakukan secara mandiri, namun jika tidak memberikan hasil yang bagus disarankan untuk membawanya ke tempat service terdekat.
Leave a Reply