Keyboard smartphone yang tiba-tiba error adalah sebuah permasalahan yang sering dialami pengguna smartphone. Saat keyboard error, kita sulit beraktivitas karena sebagian besar aplikasi membutuhkan keyboard. Oleh karena itu, kamu perlu tahu cara mengatasi keyboard Android hilang berikut ini.
Seperti kita ketahui, keyboard adalah bagian yang sangat penting pada sebuah smartphone. Hampir semua aplikasi membutuhkan keyboard sebagai metode input. Whatsapp, Instagram, LINE, Telegram, dan aplikasi browser yang memiliki fitur searching tentu membutuhkan keyboard untuk memasukkan teks. Ketika kamu ingin Menambah Tulisan pada Foto di HP Android misalnya, kamu pun juga membutuhkannya.
Keyboard Android yang hilang memiliki banyak kemungkinan penyebab. Karena aplikasi ini merupakan aplikasi bawaan, jadi tidak banyak orang yang mengetahui dan bisa memperbaikinya. Untuk itu, yuk simak penyebab dan solusi mengatasi keyboard yang hilang di bawah ini.
Penyebab Keyboard Android Hilang Sendiri
Kenapa keyboard Android hilang? Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan hal ini. Di antaranya adalah:
Service System Tidak Berjalan dengan Baik
Service system adalah sebuah sistem layanan yang ada pada smartphone yang mengakomodir kebutuhan dasar input dan output pada di perangkat tersebut. Salah satu yang dihandle oleh sistem ini adalah keyboard. Ketika sistem ini gagal berjalan dengan baik, maka besar kemungkinan keyboardmu tidak muncul.
Kegagalan service system ini bisa disebabkan oleh banyak faktor. Seperti booting HP yang tidak sempurna, menumpuknya task pada Android, sehingga memberatkan sistem, terjadi hang, crash pada aplikasi, dan lain-lain.
Aplikasi Tidak Berjalan dengan Baik
Khusus buat kamu yang menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk keyboard seperti T9 keyboard, kemungkinan besar penyebabnya adalah aplikasi tersebut tidak berjalan dengan baik. Untuk memperbaikinya, kamu bisa melakukan restart pada aplikasi.
Bugs
Bug adalah sebuah gangguan yang seringkali terjadi pada sebuah sistem termasuk pada sistem keyboard. Hal ini bisa saja terjadi saat sistem pada smartphone-mu belum stabil. Tidak perlu khawatir ketika mengalami ini, kamu bisa menunggu sistem untuk memperbaiki dirinya sendiri.
Penumpukan File Sampah
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, salah satu penyebab keyboard Android hilang adalah adanya penumpukan file sampah. File ini bisa menyebabkan sistem berjalan terlalu berat karena ada sangat banyak file yang harus diproses.
Penumpukan Task pada Sistem
Ada beberapa kasus ketika sedang menggunakan keyboard tiba-tiba keyboard tersebut hilang. Ketika ini terjadi, besar kemungkinan smartphonemu sudah menerima terlalu banyak task yang menyebabkan task tersebut menumpuk dan menimbulkan masalah, sehingga keyboard macet dan gagal muncul.
Ini sering terjadi ketika smartphone-mu memiliki spesifikasi rendah dan tidak bisa menangani banyak task sekaligus. Jadi, usahakan untuk tidak membuka banyak aplikasi dan melakukan banyak proses sekaligus dalam satu waktu.
Cara Atasi Keyboard Android Hilang
Saat papan keyboard Android hilang, jangan panik dan menganggap smartphonemu rusak. Kamu bisa beri pertolongan pertama untuk mengembalikannya seperti semula dengan melakukan cara yang akan kami bagikan berikut ini:
Lakukan Restart pada Smartphone
Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi keyboard Android hilang adalah kamu harus merestart smartphone. Hal ini bisa mengatasi kemungkinan terjadinya kesalahan sistem akibat penumpukkan task pada sistem.
Dengan restart perangkat, maka semua task akan dihapus dan direset dari awal. Dengan demikian, jika memang penyebabnya karena penumpukkan task atau sampah, hal ini harusnya bisa cepat diatasi dan keyboard sudah bisa muncul setelah direstart.
Namun jika masih belum muncul, maka kemungkinan masalahnya bukan di task yang menumpuk maupun penumpukan sampah.
Update Aplikasi Keyboard di Smartphone
Gagalnya keyboard muncul pada saat digunakan bisa juga karena aplikasinya sudah usang dan terdapat masalah. Biasanya developer akan segera memperbaikinya dan untuk mendapatkan update, kamu harus mengupdate aplikasi tersebut melalui Google Play Store ataupun App Store.
Cara ini berlaku buat kamu yang menggunakan aplikasi bawaan maupun aplikasi tambahan. Untuk aplikasi bawaan, kamu bisa melihat di Play Store biasanya dengan nama Google Keyboard. Cara mengupdatenya adalah:
- Buka aplikasi Google Play Store di smartphone kamu.
- Klik ikon foto profilmu di bagian kanan atas.
- Buka update aplikasi dan periksa bagian aplikasi Google Keyboard atau aplikasi keyboard eksternalmu.
- Setelah itu klik aplikasi tersebut dan update.
- Tunggu hingga proses update selesai dan coba lagi keyboardmu.
Setelah proses update, harusnya keyboardmu sudah bisa muncul kembali seperti semula. Akan tetapi jika belum, maka kemungkinan penyebabnya ada di sektor lain. Cara di atas bisa kamu terapkan untuk berbagai macam merk smartphone seperti HP Xiaomi, Oppo, HP Samsung, Vivo, Asus, dan sebagainya.
Hapus Data di Aplikasi Keyboard
Untuk merestart aplikasi agar kembali seperti keadaan awal, kamu bisa menghapus semua data pada aplikasi keyboard tersebut. Cara ini cukup efektif untuk mengatasi keyboard Android hilang. Tapi perlu diingat bahwa dengan menghapus data, maka semua data ketikmu akan hilang.
Nantinya ketika kamu mengetik tidak ada lagi saran atau autocomplete karena semua data harus direset dari awal. Cara untuk melakukan ini adalah:
- Masuk ke pengaturan smartphone-mu.
- Langkah selanjutnya, masuk ke Kelola Aplikasi dan cari aplikasi keyboard.
- Masuk ke pengaturan aplikasi tersebut.
- Setelah itu, scroll sampai ke bawah dan temukan tombol Hapus Data.
- Klik tombol tersebut dan konfirmasi hapus semua data.
- Proses selesai.
Bersihkan Cache Aplikasi Keyboard
Cara mengembalikan keyboard Android yang hilang selanjutnya bisa kamu lakukan dengan membersihkan cache pada aplikasi. Cara ini hampir sama dengan membersihkan data, hanya saja kamu perlu membersihkan cache pada jendela menu yang sama seperti hapus data. Berikut cara selengkapnya:
- Buka pengaturan lalu buka pengaturan kelola aplikasi.
- Cari aplikasi keyboard yang kamu gunakan.
- Masuk ke pengaturan aplikasi tersebut dan scroll ke bawah hingga menemukan tombol hapus cache.
- Klik tombol tersebut untuk menghapus cache aplikasi keyboard.
Cara di atas akan membersihkan cache pada aplikasi keyboardmu. Dengan demikian, keyboard akan berjalan lebih ringan dan kemungkinan bisa bekerja dengan normal kembali.
Pakai Aplikasi Pihak Ketiga
Jika solusi di atas masih belum saja mengatasi masalahmu, maka kamu bisa menggunakan keyboard aplikasi pihak ketiga untuk sementara. Dengan cara ini, kamu bisa mendapatkan tampilan keyboard yang lebih menarik daripada keyboard bawaan.
Selain itu, cara ini juga merupakan solusi yang tepat buat kamu yang mengalami tombol keyboard Android hilang karena kamu bisa mengganti keyboard tersebut secara keseluruhan.
Di Play Store, sudah banyak aplikasi keyboard eksternal yang bisa kamu gunakan. Aplikasi ini memiliki spesifikasi dan fitur yang berbeda-beda.
Reset HP
Reset HP adalah solusi terakhir yang bisa kamu ambil untuk mengembalikan keyboard Android hilang. Cara ini memiliki resiko yang cukup besar karena kamu akan kehilangan semua data yang ada di smartphone, akan tetapi sangat efektif untuk memunculkan kembali keyboard yang hilang.
Baca juga: Kenapa Keyboard HP Tidak Bisa Mengetik?
Cara-cara yang sudah kami jelaskan di atas adalah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengembalikan keyboard Android yang hilang. Tapi jika semua cara di atas masih belum bisa memperbaiki masalahmu, mungkin kamu bisa mulai membawa smartphone ke tempat reparasi atau garansi agar ditangani oleh ahlinya.
Leave a Reply