Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung A12, A03s, A02, A20, M12, A13, J2 Prime – Tampaknya banyak pengguna seluler yang tidak percaya bahwa memiliki satu aplikasi saja sudah cukup. Banyak konsumen menginginkan duplikasi aplikasi yang hanya dapat dipakai pada sebuah ponsel. WhatsApp, Facebook, Instagram, dan Shopee adalah aplikasi-aplikasi yang paling banyak dikloning.
Samsung, salah satu produsen ponsel pintar teratas di dunia, telah memasukkan berbagai fitur menarik ke dalam hampir semua modelnya, termasuk kemampuan untuk menduplikasi aplikasi. Ini yang sepertinya belum diketahui oleh banyak orang, termasuk pengguna Samsung itu sendiri.
Tampaknya banyak pemilik hp Samsung yang masih bingung bagaimana cara menggandakan aplikasi di perangkat mereka. Faktanya, menggunakan dua aplikasi perpesanan seperti Facebook, WhatsApp, Facebook Messenger, atau Telegram secara bersamaan di satu smartphone sangat mungkin berkat fitur Dual Messenger dari Samsung.
Namun perlu diketahui bahwa tidak semua model ponsel Samsung memungkinkan Anda menggandakan aplikasi. Seri smartphone Samsung terbaru cenderung menyertakan kemampuan ini, tetapi seri lama seperti A12, A03s, A02, A20, M12, A13, atau J2 Prime bisa jadi tidak mempunyainya.
Karena itu, kecil kemungkinan Anda akan melihat Dual Messenger di Samsung A02 atau M12.
Namun jangan khawatir, pada hp Samsung, ada dua cara untuk menyalin aplikasi, yaitu tanpa aplikasi dan dengan bantuan aplikasi pihak ketiga. Simak baik-baik caranya di bawah ini.
Table of Contents
- Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung Tanpa Aplikasi
- Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung dengan Aplikasi Pihak Ketiga
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung Tanpa Aplikasi
Di bawah ini adalah cara menggandakan aplikasi di hp Samsung dengan memanfaatkan fitur bawaan yang dinamakan “Dual Messenger”.
- Buka menu Pengaturan (Settings).
- Pilih Fitur Lanjutan (Advance Features).
- Scroll ke menu paling bawah dan pilih Dual Messenger.
- Anda akan menemukan daftar aplikasi yang bisa digandakan.
- Ketuk pada bilah disamping kanan aplikasi untuk menggandakannya.
- Terakhir, ketuk Install pada pop-up yang muncul untuk mengkonfirmasi.
Setelah itu, dua aplikasi yang sama akan muncul dalam ponsel Anda. Anda dapat membedakannya dari ikon yang ditampilkan. Aplikasi yang disalin akan ditampilkan dengan tambahan simbol dua lingkaran berwarna oranye di sudut kanan bawah, sementara aplikasi aslinya akan tetap terlihat dengan ikon aslinya.
Perlu diketahui, sesuai namanya (Dual Messenger) cara menggandakan aplikasi di hp Samsung tanpa aplikasi ini hanya bisa untuk aplikasi-aplikasi perpesanan seperti Facebook Messenger atau WhatsApp. Untuk menggandakan aplikasi-aplikasi lain seperti Shopee, Youtube, Instagram, dan yang lainnya, Anda bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga seperti di bawah ini.
Baca juga:
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Vivo
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Realme
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung dengan Aplikasi Pihak Ketiga
Selanjutnya adalah cara menggandakan aplikasi di hp Samsung dengan bantuan aplikasi tambahan. Cara ini juga dapat Anda gunakan jika hp Samsung Anda ternyata belum memiliki fitur Dual Messenger. Selain itu, dengan cara ini Anda lebih leluasa untuk menduplikasi aplikasi-aplikasi di dalam hp, tidak terbatas pada aplikasi perpesanan saja.
Parallel Space
Aplikasi pengganda ini adalah salah satu pilihan utama kami, dengan 100 juta unduhan hingga saat ini. Para gamer mungkin sudah familiar dengan aplikasi ini karena Parallel Space banyak digunakan oleh para gamer untuk keperluan grinding dalam sebuah game.
Kemampuan untuk dengan mudah beralih di antara dua akun disediakan oleh Parallel Space. Oleh karena itu, aplikasi ini sangat cocok untuk pemain yang memiliki banyak akun.
Berikut panduan menggunakan Parallel Space untuk menggandakan aplikasi.
- Download dan instal aplikasi di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.lbe.parallel.intl
- Setelah diinstal, masuk ke aplikasi Parallel Space.
- Klik tombol Add App (bertanda +).
- Pilih aplikasi-aplikasi yang ingin digandakan.
- Setelah itu, klik tombol Add to Parallel Space.
Dual Space
Salah satu aplikasi pengganda paling populer lainnya adalah Dual Space. Ada banyak versi dari aplikasi ini, mulai dari Lite, Pro, 32 bit, 64 bit, dan seterusnya. Anda bisa memilih opsi yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.
Aplikasi Dual Space juga sudah didownload oleh ratusan juta pengguna, jadi soal keamanannya pun juga tidak perlu diragukan. Unduh aplikasi ini di sini https://play.google.com/store/apps/dev?id=5718998089519219768.
Multiple Accounts
Selanjutnya ada aplikasi pengganda bernama Multiple Accounts yang bisa Anda unduh di sini:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.excelliance.multiaccounts
Menggunakan Multiple Accounts, Anda tidak memiliki batasan berapa kali Anda dapat menggandakan sebuah aplikasi. Jadi, Anda dapat menggandakan aplikasi tertentu sesering yang diperlukan.
Jika Anda memiliki lima atau lebih akun Shopee, misalnya, Anda dapat mengkloning aplikasi Shopee ke akun tersebut.
Clone App
Terakhir ada Clone App, aplikasi yang mendukung game 32-bit dan 64-bit. Aplikasi yang sudah diunduh jutaan pengguna ini dikembangkan oleh developer Arty Product.
Anda bisa download aplikasi Clone App di sini:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cloneapp.parallelspace.dualspace
Dengan Clone App, Anda dapat menggandakan berbagai aplikasi sosial, perpesanan, game populer, dan menggunakannya di banyak akun secara bersamaan.
Baca juga:
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung
Cara Menggandakan Aplikasi di HP Xiaomi
Demikianlah pembahasan tentang cara menggandakan aplikasi di HP Samsung tanpa aplikasi menggunakan Dual Messenger, serta menggunakan aplikasi tambahan seperti Parallel Space, Multiple Accounts, dan lainnya. Tutorial ini bisa Anda terapkan pada hp Samsung di semua tipe, baik itu untuk tipe terbaru maupun tipe lama seperti A12, A03s, A02, A20, M12, A13, dan J2 Prime.
Penting untuk diingat, dengan menggandakan aplikasi, berarti Anda seperti menginstal sebuah aplikasi baru yang memakan space di dalam ponsel. Semakin banyak aplikasi yang anda kloning, semakin penuh dan semakin sering Anda harus membersihkan ruang penyimpanan di hp Anda. Jadi, gunakan tips-tips di atas dengan bijak, ya.
Leave a Reply