Resso menjadi aplikasi musik streaming yang banyak diminati. Dengan aplikasi ini memungkinkan Anda untuk memutar musik sekaligus dengan liriknya.
Sama seperti halnya dengan aplikasi pemutar musik streaming lainnya, di Resso pun terdapat iklan yang seringkali muncul saat lagu sedang diputar. Pastinya hal ini sangat mengganggu Anda saat sedang asik mendengarkan musik.
Lalu, bagaimana caranya supaya dapat menikmati musik dengan tenang tanpa gangguan iklan? Nah, berikut ini ada 2 cara menghilangkan iklan di Resso yang bisa Anda coba.
Cara Menghilangkan Iklan di Resso Premium
Saat sedang asik-asiknya mendengarkan musik, lalu tiba-tiba muncul iklan terkadang membuat hati kesal. Inilah yang sering terjadi pada aplikasi streaming musik online. Anda akan sering menemukan iklan baik di awal, tengah, maupun di akhir musik.
Supaya hal seperti itu tidak terjadi lagi, Anda bisa mencoba cara berikut ini agar iklan tidak lagi menghalangi Anda mendengarkan lagu favorit. Namun, untuk bisa mengakses fasilitas di bawah ini Anda harus berlangganan Resso Premium.
Berikut tahapannya untuk membeli Resso Premium:
- Buka aplikasi Resso, kemudian klik ikon tiga garis pada sudut kanan atas.
- Lalu, pilih “Resso VIP” pada menu.
- Selanjutnya, Anda pilih paket langganan yang sesuai dengan kebutuhan dan budget.
- Selesaikan proses pembayaran dan akun Anda menjadi Resso VIP.
Setelah semua proses tersebut selesai, Anda menjadi anggota Resso VIP yang mendapatkan berbagai keuntungan, salah satunya adalah terbebas dari iklan. Selain itu, Anda juga bisa mengakses fitur tambahan dengan kualitas suara yang lebih bagus (high quality) dan bisa mengunduh musik tanpa batas.
Apabila saat proses pembelian langganan Resso Premium terdapat masalah, Anda bisa menghubungi tim Resso melalui fitur ‘Bantuan’ pada aplikasi.
Cara Menghilangkan Iklan dengan Resso Mod Apk
Langkah kedua, Anda bisa menghilangkan iklan dengan menggunakan Mod Apk. Aplikasi ini merupakan pengembangan dari pihak ketiga.
Dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa menikmati semua fitur VIP dengan gratis seperti layaknya pengguna langganan premium yang memiliki fasilitas lompatan tidak terbatas, unduhan tidak terbatas, musik kualitas tinggi, dan bebas tanpa iklan.
Berikut ini cara mendaftar Resso Mod Apk.
- Unduh aplikasi Resso Mod Apk: Anda bisa menemukannya dengan mudah di pencarian google.
- Izinkan sumber tidak dikenal: Sebab ini bukan aplikasi yang diunduh dari Play Store atau Appstore, maka Anda perlu membuka akses perizinan pada smartphone terlebih dahulu.
- Install aplikasi: Setelah mendapatkan link download, Anda bisa langsung mengunduhnya dan melakukan pemasangan aplikasi.
- Buka Aplikasi Resso: Gunakan aplikasi seperti biasa dan Anda bisa memainkan musik dengan mudah tanpa iklan dengan Resso Mod Apk ini.
Apakah Resso Mod Apk Aman?
Bagi Anda yang tertarik untuk menggunakan aplikasi modifikasi memang harus hati-hati. Terdapat klaim bahwa aplikasi Resso Mod ini aman digunakan pada perangkat apapun.
Pastinya setiap pengembang aplikasi sudah melakukan pengujian terkait berbagai ada dan tidaknya virus pada aplikasi mereka sehingga pengguna bisa menikmatinya tanpa rasa khawatir. Tapi jika Anda ragu, mungkin lebih baik menggunakan Resso premium saja, meskipun berbayar tetapi lebih terjamin keamanannya.
Baca juga:
Apakah Resso Boros Kuota? Cek Faktanya Berikut Ini!
Kenapa Resso Tidak Bisa Dibuka? Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya!
Cara Download Lagu di Resso Tanpa Bayar, Langsung Masuk Galeri!
Cara Mendapatkan Uang di Resso dengan Mudah!
Demikian penjelasan singkat mengenai cara menghilangkan iklan di Resso yang bisa Anda coba. Secara instan menggunakan Resso Mod Apk memang mudah, namun Anda pun harus tetap waspada. Sebab itu bukan aplikasi asli yang dikembangkan oleh ByteDance, melainkan dari pihak ketiga.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
Leave a Reply