Apakah Anda sudah mulai bosan dengn font yang digunakan di HP Anda? Tampilan smartphone menjadi bagian yang cukup penting untuk diperhatikan, salah satunya ialah font yang digunakan. Dengan menggunakan font yang berbeda dari biasanya, smartphone Anda akan membawa kesan baru dan menarik saat digunakan.
Samsung sebenarnya sudah menyediakan pilihan font yang bisa digunakan, yakni style default, SamsungOne, dan Gothic Bold. Selain itu, Anda pun bisa mengatur besar kecilnya font yang akan Anda gunakan.
Nah, buat Anda yang belum puas dengan pilihan tipe tulisan bawaan Samsung coba deh untuk men-download font gratis lainnya yang lebih menarik. Penasaran apa saja nama font gratis di Samsung A13, A10s, J2 Prime, A03s, A14, A03, atau A12 yang bagus digunakan? Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Table of Contents
- Nama Font Gratis di Samsung
- Download Font Samsung di Apk Gratis Terbaru
- Cara Mengubah Ukuran Font Samsung
Nama Font Gratis di Samsung
Melakukan kustomisasi tema dan font mungkin menjadi hal yang biasa bagi pengguna yang mudah bosan dengan tampilan HP. Untuk membuat suasana baru, tidak jarang pengguna melakukan pengubahan pada tema dan font.
Di Theme Samsung Store, Anda bisa mendapatkan font tersebut secara gratis. Pastinya akan sangat banyak sekali pilihan font yang bisa Anda gunakan selain font bawaan HP. Namun, ada juga font versi berbayar. Jadi, untuk bisa menggunakannya Anda harus membeli dahulu font tersebut.
Berikut ini ada rekomendasi nama font gratis di Samsung yang menarik dan wajib untuk Anda coba di HP.
- Cool Jazz
- Club Type Medium FlipFont
- Happy Monkey
- Koorkin Bold FlipFont
- Monotype Front Samsung
- Open Sans
- Proxima Nova
- Snappy Service
- Syndor Latin FlipFont
- Product Sans
- Harmonia Sans Condensed
- Playfair Display
- PKrosemary Latin FlipFont
- Matchbook
- Addington Medium
- Hansief
- Gastromond
- Cubano
- Segui UI Black
- Bazooka
- Cooper Black
- Readow
- Quncy CF Bold
- Astronauts
- Alleycat
- Bauhaus
- Choco Cooky
- Jazz Keren
- Stylus
- Arial Black
- Berlin Sans FB
- Lobster
- Lucida Caligraphy
- Swiss721
- Avengeance
- Avant Garde
- Obelix
Beberapa nama font tersebut bisa Anda dapatkan di tema Samsung Store. Untuk bisa menggunakannya Anda pelu mengunduhnya agar bisa terinstal di perangkat. Setelah itu, Anda bisa menerapkan font untuk perangkat Samsung.
Baca juga:
Nama Font Gratis di Realme
Nama Font Gratis di Xiaomi
Download Font Samsung di Apk Gratis Terbaru
Selain mencari nama font gratis di Samsung melalui tema Samsung Store, Anda pun bisa mendapatkan melalui aplikasi. Adanya aplikasi pihak ketiga ini membantu Anda, khususnya pengguna yang tidak memiliki fitur atau nama tema tersebut di Samsung.
Berikut ini beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk download nama font gratis di Samsung.
Aplikasi Fontli
Pertama, ada aplikasi Fontli yang bisa digunakan untuk semua merk smartphone, salah satunya Samsung. Aplikasi ini memiliki desain yang sangat sederhana dan praktis.
Tidak hanya untuk mengunduh font, Fontli juga bisa digunakan untuk mengedit foto dengan desain yang sudah tersedia.
50 Fonts for Samsung Galaxy 12
Selanjutnya, ada aplikasi 50 Fonts for Samsung Galaxy 12. Seperti namanya, aplikasi ini dikhususkan pada merk Samsung dan memiliki 50 fonts menarik yang bisa digunakan.
Meskipun menyimpan banyak macam fonts, aplikasi ini punya ukuran yang sangat ringan sehingga tidak akan membebani kinerja HP Samsung Anda.
Free Fancy Fonts
Free Fancy Fonts aplikasi penyedia jenis tipe tulisan yang tidak kalah keren dari yang lain. Agar bisa menggunakan font dari aplikasi ini, Anda perlu melakukan root HP terlebih dahulu.
Aplikasi ini mendukung untuk smartphone dengan sistem Android versi 4.0 ke atas.
Wings Fonts APK
Aplikasi Wings Fonts APK tidak hanya bisa digunakan untuk PC saja, kini Anda sudah bisa menggunakannya untuk smartphone android.
Di sini tersedia dua pilihan paket, yakni Mega Fonts dan Online Fonts. Pada opsi Mega Fonts Anda bisa menggunakan font yang sudah tersedia, sedangkan Online Fonts ini Anda bisa memilih dan mencari sendiri font yang diinginkan.
341 Fonts for Samsung Galaxy
Terakhir, ada aplikasi 341 Fonts for Samsung Galaxy. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini memiliki 341 macam font yang bisa Anda gunakan di HP Samsung.
Untuk bisa menggunakannya Anda bisa men-download aplikasi 341 Fonts for Samsung Galaxy dan pilih varian font Samsung yang Anda suka.
Sedikit catatan, sayangnya aplikasi font tersebut belum tersedia di Google Play Store, sehingga Anda perlu menggunduhnya di luar Play Store. Jadi, sebelum mengunduhnya Anda perlu berhati-hati, karena tidak jarang aplikasi yang berasal dari luar Play Store ini menyimpan virus.
Baca juga:
Nama Font Gratis di Vivo
Nama Font Gratis di Oppo
Cara Mengubah Ukuran Font Samsung
Setelah men-download font pilihan tentunya Anda ingin segera mengaplikasi di HP bukan? Nah, ikuti beberapa langkah di bawah ini untuk menerapkan font dan mengubah ukuran font Samsung bagi Anda yang belum tahu caranya.
- Buka menu Pengaturan atau Settings.
- Klik pilihan Tampilan.
- Setelah itu, cari menu Pengaturan ukuran Font.
- Selanjutnya, pilih ukuran font Samsung yang tersedia, mulai dari small, medium, hingga large.
- Terakhir, klik Apply untuk menerapkan pengubahan ukuran font Samsung.
Nah, itulah beberapa nama font gratis yang bisa Anda coba aplikasikan di HP Samsung A13, A14, A03, A12, A10s, J2 Prime, A03s mauun tipe lainnya. Jika rekomendasi nama tersebut tidak sesuai dengan selera yang Anda miliki, Anda bisa menggunakan pilihan lain yang tertera di tema Samsung Store ataupun aplikasi pihak ketiga yang digunakan.
Leave a Reply