Saat Anda mengunggah foto atau video di Instagram, biasanya postingan tersebut akan secara otomatis tersimpan di galeri HP Anda. Tetapi, pernahkah Anda mengalami situasi di mana postingan tersebut tidak tersimpan di HP Vivo?
Masalah ketika foto-foto dari Instagram tidak muncul di galeri HP sering terjadi. Kegagalan dalam mengunduh foto-foto dari IG ke galeri ponsel dapat disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk pengaturan yang belum diaktifkan, masalah jaringan internet yang tidak stabil, atau masalah pada aplikasi Instagram itu sendiri seperti bug atau lag.
Tetapi, Anda tidak perlu khawatir karena CadeMedia akan berikan solusi kenapa foto di Instagram tidak bisa tersimpan di galeri HP Vivo. Yuk, simak pembahasannya di bawah ini!
Table of Contents
- Penyebab Kenapa Foto di Instagram Tidak Bisa Tersimpan di Galeri HP Vivo
- Cara Mengatasi Foto di Instagram Tidak Bisa Tersimpan di Galeri HP Vivo
Penyebab Kenapa Foto di Instagram Tidak Bisa Tersimpan di Galeri HP Vivo
Instagram adalah platform media sosial yang memungkinkan pengguna untuk berbagi foto dan video. Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur pengeditan yang memungkinkan pengguna untuk mengubah tampilan foto sebelum membagikannya.
Biasanya, setelah membagikan konten foto tersebut, foto akan tersimpan secara otomatis di galeri perangkat pengguna. Namun, beberapa pengguna mengalami masalah di mana foto hasil pengeditan di IG tidak tersimpan di galeri perangkat, salah satunya di HP Vivo.
Ini dia beberapa alasan kenapa foto Instagram tidak tersimpan di galeri HP Vivo meskipun telah menekan tombol Save.
Kesalahan Pengaturan Privasi
Apabila akun Instagram Anda memiliki pengaturan privasi yang membatasi penyimpanan gambar, Anda mungkin tidak dapat menyimpannya ke galeri Anda. Untuk itu, Anda perlu mengubah pengaturan privasi agar gambar atau foto postingan bisa tersimpan otomatis di galeri.
Gangguan Cache Aplikasi
Cache adalah data yang disimpan oleh aplikasi untuk mempercepat proses. Terkadang, masalah cache yang corrupt atau terlalu menumpuk dapat mengganggu penyimpanan gambar. Menghapus cache Instagram akan dapat membantu Anda mengatasi masalah ini.
Aplikasi Tidak Update
Versi lama dari aplikasi IG mungkin tidak berfungsi dengan baik. Salah satunya memiliki masalah yang menghambat penyimpanan gambar. Pastikan Anda menggunakan versi terbaru dari aplikasi.
Penyimpanan Terlalu Penuh
Jika media penyimpanan di HP Anda hampir penuh, maka Anda mungkin tidak dapat menyimpan gambar baru. Pastikan Anda memiliki cukup ruang kosong di penyimpanan perangkat.
Masalah Aplikasi
Terkadang, masalah teknis pada aplikasi Instagram dapat mengganggu fungsi penyimpanan gambar. Anda dapat mencoba menghapus dan menginstal ulang aplikasi untuk memperbaikinya.
Cara Mengatasi Foto di Instagram Tidak Bisa Tersimpan di Galeri HP Vivo
Apakah Anda menghadapi masalah penyimpanan foto Instagram? Ada beberapa langkah yang dapat Anda coba untuk mengatasi masalah tersebut, termasuk menghapus cache, memeriksa pengaturan privasi, dan memastikan aplikasi IG Anda terbaru.
Berikut ini beberapa cara beserta langkah-langkah penyelesaian yang bisa Anda ikuti.
Ganti Koneksi Internet
Memeriksa koneksi internet adalah langkah penting jika Anda mengalami masalah ketika menyimpan foto atau mengakses Instagram. Koneksi internet yang tidak stabil dapat mengakibatkan masalah dalam proses pengunduhan dan penyimpanan foto.
Pastikan bahwa Anda memiliki koneksi internet yang aktif dan stabil. Anda dapat mencobanya dengan membuka situs web atau aplikasi lain yang memerlukan koneksi internet. Coba matikan dan hidupkan kembali koneksi internet Anda, baik itu jaringan seluler atau Wi-Fi.
Setelah memeriksa dan memastikan koneksi internet Anda stabil, Anda seharusnya dapat menggunakan Instagram dengan lebih lancar dan menyimpan foto tanpa masalah.
Aktifkan Fitur Simpan Otomatis
Selanjutnya, Anda perlu mengatur pengaktifan fitur simpan otomatis baik untuk postingan Feed ataupun Story. Hal ini memungkin Anda dapat menyimpan foto secara otomatis saat konten berhasil diunggah. Nah, berikut ini langkah-langkah pengaktifan fitur simpan otomatis.
Unggahan Feed
Untuk mengaktifkan fitur Simpan Otomatis ke galeri pada unggahan foto di Feed Instagram, ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka aplikasi Instagram dan login ke akun Anda.
- Ketuk tab Profil yang terletak di bagian kanan bawah layar.
- Klik ikon tiga garis di pojok kanan atas untuk mengakses menu.
- Pilih Settings.
- Ketuk Account.
- Pilih Original Posts.
- Aktifkan opsi Save posted photos dengan menggeser tombol toggle ke posisi aktif.
- Setelah Anda mengaktifkannya, unggahan di IG feed Anda akan otomatis tersimpan ke galeri ponsel.
Unggahan Story
Untuk mengaktifkan fitur Simpan Otomatis ke galeri pada unggahan Instagram Story, ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka aplikasi Instagram dan login ke akun Anda.
- Buka unggahan Instagram Story Anda.
- Ketuk ikon Settings di pojok kanan atas layar.
- Pilih Story.
- Selanjutnya, gulir ke bawah hingga Anda menemukan bagian Saving.
- Aktifkan opsi Save Story to Gallery dengan menggeser tombol toggle ke posisi aktif.
Update Aplikasi IG
Bagi Anda yang menggunakan aplikasi Instagram versi lama, bisa melakukan update aplikasi guna mengatasi masalah tersebut.
Untuk memastikan foto Instagram muncul di galeri HP, perbarui aplikasi IG Anda dengan langkah-langkah berikut.
- Buka Google Play Store di perangkat Android Anda.
- Ketik Instagram dalam kolom pencarian, lalu tekan Enter atau Cari.
- Buka halaman aplikasi Instagram.
- Jika tersedia pembaruan, Anda akan melihat opsi Update di sana. Lalu, tekan Update.
- Tunggu beberapa saat hingga proses pembaruan selesai.
Hapus Cache Instagram
Membersihkan cache aplikasi Instagram adalah cara yang baik untuk mengatasi masalah terkait penyimpanan gambar di perangkat Android Anda.
Bagi Anda yang belum tahu caranya, bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini.
- Buka pengaturan pada perangkat Android Anda.
- Temukan opsi yang disebut Aplikasi atau Aplikasi & Pemberitahuan.
- Cari daftar aplikasi yang terinstal dan cari Instagram.
- Ketuk Instagram untuk membukanya.
- Selajutnya, Anda akan melihat opsi Penyimpanan atau Penyimpanan & Cache.
- Klik opsi Hapus Cache, untuk membersihkan cache.
Restart HP Vivo
Menyimpan foto dari kamera Instagram dengan cara mematikan dan menghidupkan kembali HP adalah cara yang efektif. Apalagi ketika perangkat Anda mengalami masalah penyimpanan atau kinerja yang lambat.
Melalui cara ini foto dapat segera muncul di galeri ponsel Anda setelah Anda menghidupkan kembali perangkat Anda. Caranya dengan tekan tombol daya (power) untuk mematikan HP Anda.
Setelah HP dimatikan, tunggu beberapa detik, lalu tekan kembali tombol daya untuk menghidupkannya. Jika ada opsi Restart, Anda bisa langsung menggunakan fitur ini dan menunggu HP kembali menyala.
Cek Ruang Penyimpanan
Memeriksa ruang penyimpanan di perangkat Anda adalah langkah penting untuk memastikan bahwa Anda memiliki cukup kapasitas untuk menyimpan foto dari Instagram atau media lainnya.
Untuk mengosongkan ruang penyimpanan Anda bisa melakukan hal-hal di bawah ini.
- Hapus berkas atau aplikasi yang tidak diperlukan.
- Pindahkan foto, video, atau berkas lain ke penyimpanan eksternal jika perangkat Anda mendukungnya.
- Hapus cache aplikasi untuk mengosongkan ruang penyimpanan tambahan.
Gunakan Bantuan Aplikasi Downloader
Menggunakan bantuan aplikasi downloader menjadi cara yang sangat praktis dan efisien untuk menyimpan Instagram Story. Anda bisa menggunakan Snapinsta atau aplikasi downloader lainnya. Aplikasi ini bisa Anda dapatkan di Google Play Store secara gratis.
Untuk penggunaan aplikasi downloader umumnya seperti ini:
- Pertama, Unduh dan instal aplikasi Story Downloader yang tersedia di Play Store.
- Buka aplikasi downloader setelah diinstal.
- Salin tautan (link) dari Instagram Story yang ingin Anda simpan.
- Tempelkan (paste) tautan tersebut ke aplikasi downloader.
- Ikuti petunjuk yang diberikan oleh aplikasi untuk mulai mengunduh Story tersebut.
- Setelah proses unduhan selesai, periksa galeri ponsel Anda untuk melihat Story yang telah tersimpan.
Itu dia penyebab kenapa foto di instagram tidak bisa tersimpan di galeri HP Vivo. Semoga cara-cara sederhana di atas dapat membantu Anda mengatasi masalah pada penyimpanan foto di Instagram.
Leave a Reply