Semenjak pemerintah menjalankan program migrasi dari TV analog ke TV digital, frekuensi dan cakupan wilayah siaran TV digital mengalami perubahan. Banyak orang mengeluh bahwa siaran Indosiar tidak dapat ditemukan di TV Digital mereka. Apakah Anda juga mengalami hal serupa?
Hal ini biasanya terjadi ketika terjadi gangguan sinyal yang menyebabkan hilangnya beberapa saluran televisi ataupun posisi antena yang kurang tepat, sehingga tidak bisa menangkap sinyal dengan baik.
Agar lebih jelasnya, simak penjelasan mengenai kenapa Indosiar tidak ada sinyal di TV Digital berikut ini.
Table of Contents
- Penyebab Kenapa Indosiar Tidak Ada Sinyal di TV Digital
- Cara Mengatasi Indosiar Tidak Ada di TV Digital
Penyebab Kenapa Indosiar Tidak Ada Sinyal di TV Digital
Mengutip dari laman Disable My Cable, hilangnya siaran televisi bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti cuaca buruk, perubahan satelit, dan frekuensi yang digunakan. Meskipun ini adalah hal yang wajar terjadi, hilangnya saluran TV sering membuat orang panik, terutama ketika mereka tidak dapat menemukan siaran Indosiar di TV digital mereka.
Berikut ini beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab kenapa Indosiar tidak ada di TV Digital.
Pengaruh Cuaca
Cuaca buruk seperti hujan lebat atau badai dapat mengganggu sinyal TV Digital. Hal ini bisa mengakibatkan hilangnya saluran TV, termasuk Indosiar.
Cuaca yang tidak menguntungkan dapat menghalangi transmisi sinyal yang mencapai antena TV, sehingga menyebabkan gangguan pada penerimaan siaran.
Wilayah Belum Terjangkau Sinyal TV Digital
Ada kemungkinan bahwa wilayah tempat tinggal Anda belum sepenuhnya tercakup oleh sinyal TV Digital. Program migrasi dari TV analog ke TV Digital mungkin belum mencapai seluruh wilayah secara keseluruhan. Hal ini dapat menyebabkan hilangnya saluran TV tertentu, termasuk Indosiar, di TV Digital Anda.
Posisi Antena yang Kurang Tepat
Selain itu, tidak adanya siaran Indosiar atau saluran TV lainnya juga bisa disebabkan karena posisi antena televisi yang kurang tepat. Antena membantu televisi untuk menerima sinyal dengan optimal, sehingga siaran TV dapat dipindai dan dinikmati tanpa masalah.
Perubahan Frekuensi yang Digunakan
Program migrasi TV analog ke TV Digital dapat melibatkan perubahan frekuensi yang berdampak pada penerimaan saluran TV. Dalam beberapa kasus, perubahan frekuensi yang digunakan oleh saluran TV dapat menyebabkan hilangnya sinyal.
Pastikan TV Anda telah melakukan pemindaian kanal atau penyetelan frekuensi ulang setelah adanya perubahan frekuensi.
Posisi Kabel Jack Terputus (Kabel Antena ke STB)
Terakhir, hilangnya sinyal TV juga bisa disebabkan oleh kabel antena yang terputus atau tidak terhubung dengan STB (Set Top Box) dengan baik. Periksa koneksi kabel antena Anda dan pastikan kabelnya terpasang secara sempurna agar sinyal dapat diterima dengan baik.
Cara Mengatasi Indosiar Tidak Ada di TV Digital
Selanjutnya kita masuk pada pembahasan solusi channel Indosiar yang tidak ada di TV Digital. Anda bisa mengatasinya dengan mencoba salah satu cara di bawah ini, yang paling utama ialah melakukan pengecekan jangkauan wilayah dan juga perbaikan antena.
Lalu, apabila belum ada perubahan Anda bisa mencoba alternatif cara lainnya untuk mengatasi kenapa Indosiar tidak ada sinyal di TV Digital di bawah ini.
Pastikan Wilayah Sudah Terjangkau Sinyal TV Digital
Periksa apakah wilayah tempat tinggal Anda sudah tercakup oleh sinyal TV Digital. Anda dapat memeriksa informasi terbaru mengenai cakupan wilayah sinyal TV Digital di situs web penyedia layanan TV atau menghubungi penyedia layanan TV lokal Anda.
Perbaiki Posisi Antena
Pastikan antena TV Anda terpasang dengan benar dan berada di posisi yang optimal. Antena yang dipasang di luar ruangan (outdoor) sering kali memberikan penerimaan sinyal yang lebih baik.
Jika memungkinkan, coba atur ulang posisi antena untuk mencoba mendapatkan sinyal TV yang lebih baik.
Cek Frekuensi Channel Indosiar
Periksa frekuensi channel Indosiar di TV Digital Anda. Frekuensi yang digunakan oleh Indosiar dapat berbeda-beda tergantung pada kota atau daerah tempat tinggal Anda.
Berikut ini daftar frekuensi terbaru channel Indosiar di TV Digital mengutip dari Twitter @Indosiar:
- Jakarta: 24 UHF.
- Bandung: 29 UHF.
- Yogyakarta: 32 UHF.
- Surakarta: 32 UHF.
- Semarang: 33 UHF.
- Surabaya: 29 UHF.
- Medan: 34 UHF.
- Makassar: 34 UHF.
- Denpasar: 36 UHF.
- Banjarmasin: 33 UHF.
- Palembang: 32 UHF.
Gunakan Antena Outdoor
Apabila penerimaan sinyal TV Digital Anda masih lemah, pertimbangkan untuk menggunakan antena outdoor yang lebih kuat dan memiliki jangkauan sinyal yang lebih baik. Antena outdoor dapat membantu meningkatkan penerimaan sinyal TV Digital Anda, sehingga mampu menjangkau lebih banyak saluran TV termasuk siaran Indosiar.
Pindai Ulang Channel
Lakukan pemindaian ulang channel atau penyetelan frekuensi pada TV Digital Anda. Pilih opsi pemindaian kanal atau penyetelan frekuensi di menu pengaturan TV Anda untuk mencari saluran TV yang tersedia secara otomatis.
Ini dapat membantu memulihkan saluran TV yang hilang, termasuk Indosiar.
Reset Ulang Set Top Box
Jika Anda menggunakan STB, coba lakukan reset ulang perangkat tersebut. Matikan STB, lepaskan kabel daya dan biarkan selama beberapa saat sebelum menyambungkannya kembali. Setelah itu, hidupkan kembali STB dan tunggu proses booting selesai.
Reset ulang STB dapat membantu memperbaiki masalah teknis yang mungkin terjadi dan mengembalikan saluran TV yang hilang.
Baca juga:
Kenapa SCTV Tidak Ada Sinyal di TV Digital (Set Top Box)? Penyebab & Cara Mengatasinya
Kenapa MNCTV Tidak Ada Sinyal di TV Digital (Set Top Box)? Penyebab & Cara Mengatasinya
Itulah beberapa penyebab dan solusi kenapa Indosiar tidak ada sinyal di TV Digital. Selain itu, Anda juga dapat menghubungi penyedia layanan TV atau ahli teknologi terkait untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut dalam memperbaiki masalah hilangnya siaran TV, termasuk siaran Indosiar, di TV digital Anda.
shomdani says
sinyal terkadang normal cuma sewaktu-waktu tiba” hilang, adakah solusi dari penyedia untuk perbaikan yabg lebih konprehensif disemua wilayah indinesia khusunya daerah terpencil, agar bisa menikmati siaran” untuk menyerap imformasi terkini
Kardi fahreza says
Sinyal indosiar di daerah kabupaten subang sering leg, gmna cra mengatasi nya