11 Rekomendasi Situs Baca Manga Terbaik, Dijamin Legal! – Tak kalah dengan anime, manga semakin hari semakin populer di berbagai kalangan masyarakat seluruh dunia. Bagi penggemar manga, kegiatan membaca komik khas Jepang ini tentunya sangat menghibur. Sebelum pemakaian internet meluas, orang-orang cenderung membeli manga cetak yang dijual di toko-toko buku.
Namun, saat ini, ada ribuan judul manga yang sudah diterbitkan. Tentu akan sangat merepotkan jika kamu harus membeli dan menyimpan semua judul manga tersebut dalam bentuk fisik. Terlebih, satu judul manga biasanya terdiri dari banyak jilid.
Baca juga: 9 Aplikasi Baca Manga Terbaik dan Legal
Nah, ada solusi tepat bagi kamu yang hobi baca manga, tetapi tidak mau ribet membawa atau menyimpan komik cetak. Cukup kunjungi situs-situs web yang menyediakan manga-manga berlisensi resmi. Jika bingung mencari situs baca manga terbaik dan legal, berikut tim CadeMedia sajikan 11 rekomendasi beserta ulasannya!
1. Manga Reborn
Manga Reborn merupakan situs web yang diluncurkan oleh perusahaan Jepang, Beyond Perspective Solutions. Platform ini dapat digunakan untuk mengakses manga digital secara legal dalam bahasa Jepang maupun terjemahan bahasa Inggris. Selain itu, Manga Reborn juga mengizinkan pengguna untuk menerjemahkan setiap komik dalam berbagai bahasa. Situs web ini baru memasuki versi beta kedua karena lisensi setiap manga yang dirilis perlu dilakukan secara bertahap.
Terdapat sistem koin yang dipakai untuk membeli konten. Setiap 1 koin senilai 1 yen dan pengguna dapat membeli 1.000 koin dalam sekali pembayaran. Pengguna juga bisa memperoleh “poin kontribusi” dari berkomentar, memberi ulasan, menerjemahkan, menambah manga, lokalisasi, dan menggambar fan art.
Inilah beberapa judul manga yang sudah tersedia di Manga Reborn:
- Chameleon Army oleh Moyocco Anno
- Give My Regards to Black Jack oleh Shuho Sato
- The Woman Loved by the Grim Reaper oleh Sakura Kaori
- I’m Not Going to School Anymore oleh Akemi Matsunae
- Flap Your Wings, Taroumaru! oleh Yaguchi Takao
Kelebihan:
- Beberapa manga yang tersedia bisa diakses secara gratis.
- Pengguna dapat ikut serta dalam menerjemahkan manga-manga favorit secara legal.
Kekurangan:
- Judul manga yang ditawarkan terbatas dan tidak familier di kalangan penggemar manga.
2. Silent Manga Audition
Situs web yang satu ini berbeda dengan situs baca manga lainnya. Silent Manga Audition merupakan kompetisi manga tanpa dialog yang menitikberatkan pada emosi para tokohnya. Peserta lomba ditantang untuk membuat manga yang bisa dipahami secara internasional tanpa memerlukan teks. Uniknya, siapa pun boleh mengikuti kompetisi ini, baik anak-anak SD, ilustrator, bahkan komikus profesional.
Lebih dari 120 negara telah mengikuti perlombaan ini dan lebih dari 8.000 manga yang sudah dikirimkan ke audisi. Semuanya bisa diakses melalui situs web Silent Manga Audition menggunakan fitur peta. Kamu dapat mengeklik masing-masing wilayah pada peta dan melihat karya-karya para komikus di daerah tersebut.
Kelebihan:
- Bisa diakses secara gratis.
- Kumpulan manga yang ditawarkan unik dan mencakup berbagai tema.
- Cocok untuk penikmat komik singkat dan bermakna dalam.
Kekurangan:
- Hanya berisi komik-komik pendek.
3. ComicWalker
ComicWalker adalah layanan distribusi manga daring yang diluncurkan oleh KADOKAWA. Kamu dapat membaca manga sepuasnya secara gratis di situs web ini. ComicWalker biss diakses tanpa perlu registrasi. Jika mendaftar terlebih dahulu, kamu dapat menggunakan fitur perpustakaan favorit dan memperoleh notifikasi ketika manga baru dirilis.
Ada lagi fitur menarik dalam ComicWalker, yakni “rekomendasi judul”. Sistem akan menganalisis histori pencarian yang telah kamu lakukan dan memilih judul yang pas untuk direkomendasikan. Fitur ini cocok untuk mencari tahu judul-judul manga baru atau belum pernah dibaca yang sesuai dengan selera pengguna.
Beberapa judul manga populer di ComicWalker yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris, yakni:
- MOBILE SUIT GUNDAM THE ORIGIN
- NEON GENESIS EVANGELION
- Cross Ange: Rondo of Angels and Dragons
- Sgt. Frog (Keroro Gunsou)
- Kagerou Daze
- Nobunaga the Fool
- Accel World
- Sword Art Online Fairy Dance
- Love Live
- Non Non Biyori
- Haganai
- Kyo Kara MAOH!
Kelebihan:
- Bab-bab manga terbaru biasanya dapat dibaca secara gratis.
- Katalog manga lumayan besar.
- Beberapa judul manga hitam putih dibuat ulang dengan ilustrasi berwarna.
- Tersedia dalam bahasa Jepang, Inggris, dan Cina.
Kekurangan:
- Kebanyakan judul manga dalam katalog hanya tersedia dalam bahasa Jepang.
- Katalog yang berisi manga-manga gratis berjumlah terbatas.
4. BookWalker
Situs baca manga terbaik berikutnya adalah BookWalker. Toko buku digital besutan KADOKAWA ini menyediakan manga, novel ringan, dan majalah komik berlisensi resmi. BookWalker terbilang sukses di Jepang, apalagi dengan koleksi buku elektroniknya yang masif.Situs ini sudah beroperasi sejak 1 Desember 2005 dan mengeluarkan aplikasi untuk gawai berbasis iOS dan Android 5 tahun setelahnya.
Beberapa judul manga populer yang bisa kamu temukan di sini, antara lain:
- The Fox’s Kiss
- Attack on Titan
- Bakemonogatari
- Cells at Work! CODE BLACK
- Don’t Toy with Me, Miss Nagatoro
- Uzaki-chan Wants to Hang Out!
- Ascendance of a Bookworm
- Edens ZERO
- Tokyo Ravens
Kelebihan:
- Banyak promo dan diskon yang ditawarkan.
- Bisa memperoleh cashback dalam bentuk koin setelah melakukan pembelian.
- Tersedia katalog berisi manga-manga menarik dengan fitur pengunduhan gratis untuk beberapa bab. Cocok untuk pembeli yang ingin mengecek isi manga terlebih dahulu sebelum melakukan pembayaran.
- Harga manga yang dijual relatif terjangkau.
- Pengguna bisa mengatur penggeseran halaman secara horizontal atau vertikal.
Kekurangan:
- Pengguna luar Jepang dikenakan biaya transaksi luar negeri ketika membeli manga.
- Tidak ada paket langganan sehingga pengguna yang ingin membaca banyak judul harus membayar setiap jilid atau bab.
5. Manga Planet
Cari manga bergenre josei, shounen, shoujo, atau seinen? Manga Planet bisa memberikanmu rekomendasi judul-judul yang menarik. Untuk bisa mengakses platform ini, cukup membayar 7 dolar AS per bulan. Jika ingin lebih hemat, kamu bisa memilih paket langganan 3 bulan seharga 18 dolar AS atau paket 6 bulan berbanderol 30 dolar AS.
Kelebihan:
- Pemuatan situs dan halaman-halaman manga relatif lancar.
- Biaya langganannya cukup terjangkau.
Kekurangan:
- Judul-judul manga yang disediakan terbatas.
6. Romance Comics
Sesuai namanya, Romance Comics merupakan situs web yang berisi manga-manga genre romantis. Platform yang dahulu bernama Balloons and Chapters ini dipenuhi dengan koleksi manga terbitan Harlequin, Mills & Boon, Kodansha, Coamix, Flex Comix, dan Akita Publishing. Bagi yang ingin membaca banyak manga sekaligus, Romance Comics menawarkan paket langganan dengan harga mulai 5 hingga 40 dolar AS.
Kelebihan:
- Cocok untuk penggemar manga bergenre romantis.
- Tersedia manga dengan terjemahan bahasa Indonesia.
- Bisa pratinjau beberapa halaman secara gratis sebelum membeli komik.
- Dapat memperoleh poin setiap melakukan beberapa pembelian. Poin bisa digunakan untuk menyewa komik selama 3 hari.
- Tersedia beberapa paket langganan yang bisa disesuaikan dengan bujet.
Kekurangan:
- Tidak banyak judul manga di luar genre romantis.
- Opsi manga gratis hanya sedikit.
7. Crunchyroll
Crunchyroll, situs web yang terkenal dengan tayangan animenya, ternyata juga punya katalog manga, lo! Kamu bisa mengakses manga di Crunchyroll dengan menjadi anggota premium dan membayar sebesar 5 dolar AS saja. Temukan judul-judul populer, seperti Cardcaptor Sakura, The Heroic Legend of Arslan, dan Arakawa Under the Bridge.
Kelebihan:
- Langganan premiumnya lumayan terjangkau.
- Tersedia percobaan gratis selama 14 hari bagi yang ingin mengecek terlebih dahulu sebelum berlangganan.
- Judul-judul manga yang ditawarkan cukup variatif.
- Bisa berlangganan baca manga sekaligus menonton anime.
- Terdapat forum pengguna untuk ulasan dan pertanyaan.
Kekurangan:
- Setiap bab hanya tersedia selama seminggu setelah perilisan resmi di Jepang.
8. Coolmic
Yuk, dukung para komikus dengan membaca manga mereka di Coolmic! Coolmic menyediakan judul-judul menarik, seperti Fuuka, Your Lie in April, Edens ZERO, Inuyashiki, dan Sankarea. Setiap harinya, situs web ini melakukan pembaruan episode manga dan dapat diakses secara instan tanpa aplikasi.
Kelebihan:
- Penawaran promo dan diskon secara rutin.
- Episode pertama pada setiap manga bisa dibaca secara gratis.
- Genre cukup beragam.
Kekurangan:
- Pilihan manga terbatas.
9. Manga.Club
Manga.Club menyediakan manga-manga bergenre shoujo, seinen, dan shounen. Situs web ini memang tidak memiliki judul-judul yang terkenal di kalangan pencinta manga. Namun, Manga.Club tetap patut dipertimbangkan!
Kelebihan:
- Bisa mengakses sekitar 300 bab secara gratis tanpa melakukan registrasi terlebih dahulu.
- Tiket gratis setiap hari khusus untuk anggota.
- Tersedia beberapa manga terjemahan dalam bahasa Indonesia.
- Bisa membaca manga orisinal Manga.Club.
Kekurangan:
- Opsi manga tidak terlalu banyak.
10. MANGA Plus by SHUEISHA
Penggemar manga pasti tidak asing lagi dengan genre shounen. Jika berbicara tentang genre ini, pasti judul-judul manga dari majalah komik Weekly Shonen Jump terbitan Shueisha tidak akan terlewatkan. Sebut saja di antaranya, yakni My Hero Academia, Black Clover, Jujutsu Kaisen, One Piece, Naruto, Dragon Ball, Hunter x Hunter, Bleach, dan Katekyo Hitman Reborn!.
Demi menyebarluaskan manga digital yang legal ke seluruh dunia, Shueisha meluncurkan situs web MANGA Plus. Platform ini bisa digunakan membaca manga secara gratis. Namun, selain beberapa episode paling awal dan terbaru, pengguna tidak bisa membaca bab-bab lain, kecuali dengan berlangganan bulanan. Paket langganan yang ditawarkan relatif terjangkau ketimbang platform lain, yakni hanya sekitar 2 dolar AS.
Kelebihan:
- Kualitas terjemahan sangat baik.
- Pembaruan menarik setiap hari.
- Semua judul manga dari Weekly Shonen Jump dirilis di MANGA Plus tanpa terkecuali.
- Akses mudah dan gratis.
- Manga ongoing bisa dinikmati gratis secara simultan.
Kekurangan:
- Manga yang dirilis hanya berasal dari majalah komik Weekly Shonen Jump, Jump Square, dan Jump+.
- Hanya tersedia dalam bahasa Inggris dan Spanyol.
11. comiXology
Cari situs web legal yang menyediakan judul-judul manga seperti Attack on Titan, Ace of Diamond, Ajin, Barakamon, Black Butler, Death Note, dan Demon Slayer? ComiXology bisa menjadi pilihan tepat! Kamu bisa berlangganan per bulan dengan merogoh kocek sekitar 6 dolar AS untuk bisa mengakses setiap manga tanpa batas. Bukan hanya manga, komik-komik Barat pun bisa dibaca melalui situs web milik Amazon ini.
Kelebihan:
- Fitur langganan per bulannya cocok untuk kamu yang ingin membaca manga lebih dari satu jilid.
- Harga per jilid lebih murah ketimbang membeli versi cetak.
Kekurangan:
- Judul manga yang dirilis terbatas.
Baca manga melalui situs web memang nyaman. Selain bisa membaca manga dalam bentuk digital, kamu juga tidak perlu menginstal aplikasi apa pun ke dalam perangkat elektronik. Jadi, bagi yang memiliki gadget dengan kapasitas penyimpanan kecil, baca manga lewat situs merupakan solusi paling tepat.
Nah, manakah yang kamu pilih dari daftar situs baca manga terbaik di atas? Tuliskan di kolom komentar beserta alasannya, ya!
Leave a Reply