Kalau OVO punya OVO Points, Tokopedia punya TokoPoints Tokopedia. Cara kerjanya tak jauh berbeda, yaitu sama-sama menjadikan belanja lebih asyik dan hemat. Buat yang mau tetap membeli barang-barang online tanpa takut kantong jebol, pembahasan ini dibuat khusus membahas hal itu.
TokoPoints membawa perubahan positif terhadap gaya belanja konsumen. Penggunaannya dapat digabung dengan voucher gratis ongkir, jadi benar terbukti bikin total belanjaan lebih murah. Jangan sampai ketinggalan, mari simak ulasan menarik tentang cara menggunakan TokoPoints Tokopedia berikut beserta cara mendapatkannya!
Table of Contents
- Apa Itu TokoPoints?
- Cara Menggunakan TokoPoints Tokopedia
- Cara Mendapatkan TokoPoints Tokopedia
- Syarat Penggunaan TokoPoints Tokopedia
- Cara Cek TokoPoints Tokopedia
- Barang yang Bisa Ditukar dengan TokoPoints
Apa Itu TokoPoints?
Fitur terbaru dari Tokopedia ini lebih dari program loyalitas biasa. Pada dasarnya, TokoPoints Tokopedia adalah suatu satuan nilai yang tidak dapat ditukarkan dengan uang tunai ataupun ditambahkan melalui top-up.
Apabila sudah terkumpul secara cukup, TokoPoints bisa digunakan untuk pembelian produk fisik maupun digital. Asyiknya lagi, tidak ada batasan maksimum atau minimum terkait penggunaan TokoPoints.
Cara Menggunakan TokoPoints Tokopedia
TokoPoints berperan layaknya voucher potongan harga. Penggunaannya yaitu untuk mengurangi biaya belanja yang dibayarkan. Adapun berikut adalah cara menggunakan TokoPoints:
- Pilih produk fisik atau digital yang ingin dibeli.
- Tekan tombol Checkout untuk masuk ke halaman pembayaran.
- Ubah metode pembayaran dengan mengklik menu Mode Bayar.
- Beri tanda centang pada opsi Tukar TokoPoints.
- Selanjutnya, lakukan checkout seperti biasa.
Cara Mendapatkan TokoPoints Tokopedia
TokoPoints merupakan hasil cashback dari pesanan yang dibayarkan. Untuk bisa mendapatkan poin ini, dibutuhkan voucher TokoPoints. Untuk lebih jelasnya, langsung saja lihat tutorial di bawah ini:
- Buka aplikasi Tokopedia.
- Lihat Halaman Saya untuk mengambil Kupon TokoPoints.
- Lalu, lakukan pembelian produk seperti biasa.
- Ketika hendak checkout, gunakan fitur Pakai Kupon untuk memakai kupon TokoPoints tadi.
- Pesanan tersebut akan mendapatkan cashback berupa TokoPoints dalam jumlah tertentu.
TokoPoints bisa didapatkan usai pesanan selesai dan akan otomatis ditambahkan ke akun.
Syarat Penggunaan TokoPoints Tokopedia
Untuk bisa menggunakan TokoPoints untuk berbelanja, pastikan jumlahnya cukup. Nilai dari 1 TokoPoints setara dengan Rp10 rupiah. Sehingga, apabila memiliki TokoPoints sebanyak 100 buah, itu artinya diskon yang didapatkan akan senilai Rp1.000 rupiah. Lumayan menguntungkan, bukan?
Terlepas dari hal itu, tidak ada lagi syarat atau ketentuan khusus lainnya. Jadi, semua akun Tokopedia bisa menggunakan fitur ini, asalkan mempunyai TokoPoints dalam jumlah yang cukup.
Cara Cek TokoPoints Tokopedia
Bagaimana cara memastikan kalau TokoPoints cukup mengurangi total belanjaan? Satu-satunya cara yaitu mengecek jumlah TokoPoints yang dimiliki. Wajar bagi pengguna pertama jika tidak mengetahui cara mengecek TokoPoints. Oleh karena itu, berikut disertakan panduan singkatnya:
- Buka aplikasi Tokopedia.
- Masuk ke halaman Global Menu. Bisa juga akses dari halaman Homepage atau Akun.
- Masuk ke menu Point Center.
- Nantinya akan terlihat berapa banyak TokoPoints yang dimiliki.
Setiap pesanan yang mendapatkan cashback TokoPoints akan secara otomatis menambahkan jumlah poin pada Point Center tersebut. Pastikan mengeceknya setiap kali pesanan selesai.
Barang yang Bisa Ditukar dengan TokoPoints
Tak semua produk yang ada di marketplace Tokopedia bisa ditukarkan dengan TokoPoints. Ketentuan ini sudah tertera pada kolom FAQ. Lantas, apa saja yang boleh ditukarkan?
Berdasarkan informasi pada FAQ, TokoPoints hanya bisa digunakan pada pembayaran produk digital dan produk pada marketplace. Produk digital yang dimaksudkan di antaranya tiket online, aplikasi Android atau iPhone, video, kursus online, musik MP3, ikon, dan lain sebagainya.
Sayangnya, TokoPoints tidak berlaku untuk pembayaran kartu kredit, angsuran kredit, digital food, digital voucher dan e-money.
Disarankan untuk mengumpulkan TokoPoints Tokopedia sampai jumlahnya banyak terlebih dulu supaya potongan harganya lebih besar. Setelah terkumpul banyak, baru gunakan untuk membeli sesuatu. Pastinya, belanja hematnya semakin terasa.
Leave a Reply